TOBA - Guna menindak lanjuti arahan dari Menteri Perhubungan Republik Indonesia ( RI) dan permintaan Pemerintah Kabupaten Samosir, PT ASDP Cabang Sibolga kembali mengoperasikan KMP Pora-Pora dilintasan Ajibata-Ambarita dan sebaliknya
Baca juga:
Melbourne, Festival of Youth and The Art
|
Pengoperasian KMP Pora-pora di Lintasan Ajibata-Ambarita untuk memperlancar dan mempermudah akses menuju Kabupaten Samosir dan Kabupaten Toba, Selian itu, juga untuk manarik minat wisatawan, "ujar General Manager PT ASDP Partogi Tamba, Jumat ( 07/10/2022 )
Partogi Tamba juga menyampaikan, Sejak hari ini, PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan Indonesia Ferry (Persero) secara resmi mengoperasikan KMP Ihan Batak dan KMP Pora-pora dengan Rute palabuhan Ambarita Kabupaten Samosir dan Pelabuhan Ajibata Kabupaten Toba
Kedua kapal motor penyeberangan (KMP) kebanggaan masyarakat Kawasan Danau Toba tersebut akan beroperasi empat trip dalam satu hari, Senin sampai Kamis dan Jumat sampai Minggu lima trip, kemudian dihari libur panjang akan disesuaikan, "ujar Partogi Tamba
Sementara itu, Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan respon PT ASDP yang telah mengoperasikan 2 Kapal Motor di lintasan Ajibata - Ambarita, " ujar Bupati Samosir malaui Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika ( Kominfo ) Samosir Ricky Rumapea
Bupati Samosir juga menyampaikan dengan dioperasikannya dua kapal motor ini dapat memperlancar transportasi yang masuk ataupun keluar dari Samosir yang pasti akan memberikan kenyamanan kepada pengunjung yang akan datang ke Samosir, " sebutnya (( Karmel ))