Pemerintah Kabupaten Samosir dan Kejari Teken Perjanjian Kerja Sama Bidang Hukum Perdata dan Tata Usaha Negara

    Pemerintah Kabupaten Samosir dan Kejari Teken Perjanjian Kerja Sama Bidang Hukum Perdata dan Tata Usaha Negara

    SAMOSIR - Pemerintah Kabupaten Samosir bersama Kejaksaan Negeri Samosir sepakat melanjutkan kerja sama ( MoU ) dalam hal penyelesaian masalah Hukum Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara ( TUN ) ditandai dalam bentuk penandatangan kesepakatan bersama ( MoU ) 

    Penandatangan kesepakatan bersama ( MoU ) antara Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dan Kepala Kejaksaan Negeri Samosir ( Kajari ) Samosir Andi Adikawira Putera berlangsung di lobby Kantor Bupati Samosir, Sumatera Utara Selasa ( 26/07/2022 ).

    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dalam sambutannya menyampaikan, bahwa kerja sama ini berkaitan dengan pendampingan hukum dalam pengelolaan pemerintahan di Kabupaten Samosir, terutama dalam memberikan data serta konsultasi hukum baik bidang perdata serta tata usaha Negara dan pelayanan sosialisasi peraturan perundang-undangan.

    "Kerja sama ini merupakan suatu kolaborasi dan sinergitas di bidang hukum dalam memperkuat tata kelola pemerintahan yang lebih baik, serta bermanfaat dalam mewujudkan kesamaan pandang terhadap upaya dan langkah yang diperlukan dalam penyelesaiaan masalah hukum di bidang perdata dan tata usaha negara, " Ujar Bupati Samosir

    Selain untuk menjaga dan mempererat hubungan antara Pemerintah Kabupaten dan Kejaksaan Negeri Samosir, Bupati Vandiko berharap melalui kerja sama ini kedua belah pihak dapat saling memberikan informasi untuk keperluan bantuan hukum, konsultasi hukum dan tindakan hukum lainnya, sehingga dapat memberikan jaminan keberhasilan dalam upaya penegakan hukum di Kabupaten Samosir.

    "Semoga perjanjian kerjasama yang di tandai dengan penandatanganan bersama, dapat segera diimplementasikan dalam berbagai kegiatan nyata dengan penuh kesungguhan, " Harap Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom

    Sementara itu, Kajari Samosir Andi Adikawira Putera, menjelaskan bahwa penandatangan kerja sama ini merupakan perpanjangan dari Tahun sebelumnya, agar mempunyai payung hukum terhadap langkah-langkah strategis pelayanan hukum di bidang perdata dan tata usaha negara.

    "Perjanjian ini bukan hanya seremonial semata, tetapi ada kinerja yang dihasilkan, "Ditahun 2021 yang lalu, kita juga sudah banyak melakukan percepatan penyelesaian sengketa sebagai mediator, maupun penyelesaian sengketa melalui litigasi dan non litigasi, " Ungkap Kajari Samosir

    Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Samosir Drs. Martua Sitanggang, M.M, Sekda Kabupaten Samosir Hotraja Sitanggang, Asisten beserta jajaran di lingkup Pemkab Samosir, Kasi Datun dan Kasi Intel Kejari Samosir, serta pejabat struktural dan pejabat fungsional ( Karmel )

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Ditandai Penandatanganan Bersama, Rancana...

    Artikel Berikutnya

    Capai Target Imunisasi, Pemkab Samosir Terima...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha
    Welcome Dinner Aquabike Jetski World Championship 2023, Bupati Samosir Harapkan Peserta Dapatkan Pengalaman Menakjubkan
    Hadiri Rapat Koordinasi Penanggulangan Kebakaran, Pemerintah Samosir Minta Seluruh Stakeholder Utamakan Pencegahan
    Angkutan Umum Pulo Samosir Nauli Masuk Jurang di Nainggolan, 2 Penumpang Tewas dan Sejumlah Penumpang Alami Luka-Luka
    Viral Penculikan Anak, Kapolsek Simanindo Sebut Kejadian Tidak Sesuai Isu yang Beredar
    Hadiri Peresmian SPBU PT. Sopo Toba Energi, Bupati Samosir: "Berikan Pelayanan Terbaik
    Welcome Dinner Aquabike Jetski World Championship 2023, Bupati Samosir Harapkan Peserta Dapatkan Pengalaman Menakjubkan
    Bupati Samosir Ikuti Ibadah Sabat di Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) Limbong
    Menjadi Tuan Rumah Event Internasional Aquabike World Championship, Pemkab Samosir Gelar Rapat Kesiapan
    Pj. Sekda Samosir Buka Sosialisasi Mitigasi Resiko Hukum Pengadaan Barang dan Jasa
    Pemerintah Kabupaten Samosir Sambut Kunker  Kepala Konsulat Jenderal Tiongkok Zhang Min di  Samosir Cottage
    Gelar Rapat Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak, Seluruh OPD di Kabupaten Samosir Diminta Bersinergi
    Wabup Samosir Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional dan Hari Kesehatan Nasional Ke-59 Tingkat Kabupaten
    Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila, Bupati Samosir Ajak Masyarakat Mengamalkan Nilai-Nilai Pancasila
    Bupati Samosir Buka Rapat Perumusan Visi Misi, Arah Kebijakan RPJPD 2025-2045
    Bupati Vandiko Timotius Gultom dan Ketua PN Balige Tinjau Rencana Lokasi Pembangunan Kantor Pengadilan Negeri Samosir

    Ikuti Kami